4 Cara Sederhana Dalam Meningkatkan Semangat Kerja


Akhir- akhir ini saya sepertinya jadi malas untuk bekerja, entah apa yang terjadi dalam diri saya ini, apa mungkin terlalu banyak pekerjaan sehingga badan saya ini capek tak bergairah.

Kalau saya mikir kesitu " ya sudah pasti semua orang hidup akan merasakan capek dan lelah. Apa lagi kita sebagai seorang pekerja yang selalu dihadapi segudang banyak pekerjaan dalam rutinitas sehari-hari.



Tetapi hal itu tidak mungkin kita hindari dalam dunia kerja, segala sesuatunya pasti ada risikonya. Yang hanya perlu kita lakukan adalah...

Bagaimana caranya agar kita selalu bersemangat dalam menjalankan aktifitas kita sebagai seorang pekerja"

Kalau saya boleh berpendapat mungkin ke 4 Cara ini bisa menambah semangat di tempat kerja.

1. Punya Rencana masa depan ( Planning )

Kita bekerja bukan hanya untuk hari ini atau bulan ini saja, tetapi kita bekerja mencari nafkah buat selamanya selagi kondisi badan kita sedabg fit.

Untuk itu kita seharusnya mempunyai rencana yang bisa dijadikan usaha kita kelak jika sudah resign dari tempat kerja.

Misalnya...

* saya sudah punya rencana seandainya saya berhenti dari sini, saya akan berbisnis online saja..."

Dengan cara ini Insya Allah kita akan semangat dalam menggapai cita-cita.

2. Punya Usaha Sampingan

Mempunyai penghasilan lain dari luar pekerjaan yang utama, memang sangat menyenangkan. Lebih dari itu memiliki usaha sampingan juga berarti kita memiliki hobi baru, pengalaman baru serta tak ketinggalan pula yaitu kawan baru.

Dari rasa senang itulah akan timbul dalam diri kita sesuatu gairah di dalam melakukan pekerjaan yang di sebut semangat bekerja.

3. Refreshing di Akhir Pekan

Setiap hari berangkat pagi pulang sore tanpa bertemu dengan tetangga. Kalau di akhir pekan selalu ada di Rumah, lama-lama akan terasa jenuh juga.

Mungkin sesekali pergi ke dunia luar, untuk melepaskan penat dan mencari kehidupan baru. Kalau tidak kita berkunjung saja kesanak family yang lama tudak pernah ketemu.

Seperti pada poin di atas, dengan saling bertemu satu sama lain kita pasti akan menemukan inspirasi baru yang mungkin nanti bisa dijadikan semangat untuk di masa mendatang.

4 .Bersyukur

Walaupun punya penghasilan tidak terlalu besar, namun kita harus tetap bersyukur karena masih diberikan kesehatan jiwa dan raga. Sehingga kita bisa melaksanakan tugas dari pekerjaan kita. Karena di luar sana masih banyak teman bahkan saudara kita yang masih belum mendapatkan pekerjaan yang layak.

Dengan demikian semoga kita akan selalu bersemangat dalam mengemban tugas dan rutinitas  sebagai pekerja.


It's ok mungkin ini saja yang saya tahu.

GOOD LUCK  !!!
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Note: only a member of this blog may post a comment.